Logo Jagobahasa

Home » blog

10 Tips Ampuh supaya Nggak Gampang lupa Vocabulary!

Tips Mengingat Vocabulary biar Kamu Nggak Gampang Lupa

Kosakata bahasa Inggris atau vocabulary adalah elemen dasar yang paling penting untuk dipelajari. Dengan menghafal dan meningkatkan kekayaan vocabulary akan membuat Anda lebih fasih dalam berbicara Bahasa Inggris.

Setiap orang mungkin memiliki metode menghafal yang berbeda-beda sehingga Anda perlu cari metode mana yang paling tepat untuk Anda. Tidak perlu khawatir karena berikut ada beberapa tips mengingat vocabulary jika Anda belum menemukan metode terbaik untuk menghafal kosakata bahasa Inggris.

Tips Menghafal Kosakata Bahasa Inggris, Anti Lupa!

Apakah Anda sedang menyicil tabungan vocabulary Anda? Berikut tips agar tidak lupa dengan vocabulary yang Anda pelajari atau tambahkan.

1. Tempel pada bendanya

Jika Anda sedang menghafal kata-kata benda yang ada di rumah, Anda bisa menggunakan sticky notes untuk mencatat nama benda dalam bahasa Inggris. Kemudian tempel sesuai bendanya yang ada di rumah.

Ini sangat efektif karena Anda tentunya akan lebih sering melihat catatan kecil tersebut. Anda akan lebih mudah mengingat banyak kata benda dengan visual langsung dari bendanya.

2. Membaca

Membaca dapat memperkaya kosakata bahasa Inggris Anda. Kegiatan ini juga dapat membantu Anda lebih mudah untuk menghafal vocabulary.

Misalnya saja Anda yang suka memasak, bisa membaca resep masakan dalam bahasa Inggris. Anda akan mendapatkan banyak kosakata dari nama-nama bumbu dapur, bahan makanan, proses memasak, dan alat-alat dapur. Semakin sering Anda membaca resep, semakin hafal Anda dengan kata-kata yang biasanya ada dalam resep masakan.

3. Menggunakan aplikasi

Di era modern seperti ini, internet sangat membantu manusia dalam berbagai hal. Anda juga bisa memanfaatkan internet untuk membantu menghafal vocabulary yaitu dengan menggunakan aplikasi online.

Tips mengingat vocabulary dengan aplikasi, pilih aplikasi bahasa Inggris yang paling banyak didownload atau memiliki rating yang bagus. Aplikasi bahasa biasanya akan dilengkapi dengan fitur terbaik untuk penggunanya bisa mengingat kosakata yang sedang atau sudah dipelajari. Jangan malas untuk membuka aplikasinya dan lebih rajin mempelajarinya.

4. Menggunakan flash card

Flash card bisa menjadi cara mudah dan seru untuk Anda mengingat kata-kata dalam bahasa Inggris. Anda bisa menggunakan kertas kecil untuk menuliskan vocabulary yang sedang dipelajari dan arti dari kata tersebut di baliknya.

Anda dapat memainkan flash card untuk menebak arti kata, atau sebaliknya yaitu untuk menebak Bahasa Inggrisnya dari kata tertentu. Lakukan secara rutin agar makin banyak vocabulary yang Anda ingat.

5. Menghafal dengan metode mnemonic

Mnemonic adalah metode yang digunakan untuk mengingat vocabulary dengan cara membuat akronim dari kata-kata yang sedang dipelajari. Contohnya Anda membuat akronim STORE untuk mengingat kata Strawberry (buah stroberi), Tomatoes (tomat), Olives (zaitun), Rice (beras), dan Eggs (telur).

Anda dapat membuat mnemonic lainnya versi sendiri yang lebih mudah untuk diingat. Akronim dengan menghubungkannya menjadi nama artis, nama negara, atau kata-kata lucu. Bebas, yang penting paling mudah untuk Anda mengingatnya.

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=8HpfpDDgAHc[/embedyt]

6. Membuat kalimat

Tips mengingat vocabulary yaitu dengan menggunakan kata tersebut dalam sebuah kalimat. Jika Anda mendapatkan kosakata baru, silahkan dibuat menjadi kalimat sederhana yang sering diucapkan dalam daily conversation.

Selain membantu Anda menghafalkan kosakata, cara ini juga dapat meningkatkan kemampuan Anda secara grammatical. Misalnya saja Anda membuat kalimat dari sebuah kosakata baru, kemudian diubah menjadi kalimat lengkap dalam tenses yang berbeda-beda.

Anda bisa lebih memahami perubahan kosakata terutama yang berkaitan dengan kata kerja dan kata sifat. Buat juga kalimat dengan bentuk positif, negatif, dan tanya yang mungkin cocok sebagai metode Anda dalam menghafal vocabulary.

7. Memahami kosakata secara mendalam

Jika Anda hanya menghafal kosakata dalam bentuk kata dasar saja, mungkin akan lebih cepat untuk Anda lupa dengan kosakata tersebut. Apalagi dengan jumlah kosakata yang Anda hafalkan cukup banyak.

Menghafalkan kata dalam bahasa Inggris secara cepat tanpa tahu artinya akan lebih sulit dibandingkan Anda menghafalkan kata dengan memahami artinya. Bukan konteks arti dalam Bahasa Indonesia, tetapi memahami betul penggunaan kata tersebut dalam kalimat bahasa Inggris.

Tips mengingat vocabulary dengan baik yaitu memahami bagaimana arti kosakata tersebut. Contohnya Anda mempelajari juga kata tersebut apakah termasuk jenis adjective, adverb, noun, plural, singular, atau jenis kata lainnya. Pahami juga bentuk penggunaannya, letaknya di kalimat, penyusunan secara grammar yang benar, dan lain sebagainya.

8. Menciptakan suasana belajar yang menyenangkan

Anda bebas menggunakan metode apa saja dalam mengingat kosakata dalam bahasa Inggris. Metode yang mungkin bisa membantu Anda mengingat vocabulary adalah immersion yaitu belajar bahasa dengan bahasa yang sedang dipelajari.

Misalnya Anda belajar bahasa Inggris, maka Anda bisa mempelajarinya dengan menonton film berbahasa Inggris, mendengarkan lagu berbahasa Inggris, membaca buku dalam Bahasa Inggris, bermain game dengan bahasa Inggris, dan lain-lain.

Cara seperti ini akan menciptakan suasana belajar yang lebih menarik dan menyenangkan. Coba bandingkan dengan belajar bahasa Inggris di kamar atau di kelas hanya dengan buku dan Anda menghafal satu per satu kata. Pasti akan cepat bosan kan?

9. Melatih diri dengan berbicara Bahasa Inggris

Tanpa praktik, Anda mungkin membutuhkan waktu yang lama untuk mengingat lebih banyak vocabulary. Jika Anda sedang menghafalkan kosakata dalam bahasa Inggris, silahkan gunakan kata tersebut untuk berbicara. Tidak perlu orang lain karena Anda bisa melakukannya sendiri.

Anda pernah kan berbicara sendiri misalnya “aduh kayanya enak, saya mau beli juga” ketika Anda melihat iklan di tv, atau “ngantuk sekali, saya mau tidur ah”, dan lain sebagainya. Ubah kebiasaan tersebut dengan menggunakan bahasa Inggris.

Misalnya “Ouch my stomach, I need to go to the restroom/ toilet” artinya “aduh perut saya, saya perlu pergi ke toilet”, atau saat Anda memilih baju “I want to be look good, but I don’t have any dress” artinya “saya ingin kelihatan cakep, tetapi saya tidak punya gaun”, atau kalimat-kalimat sederhana lainnya yang mungkin sering Anda gunakan untuk berbicara sendiri.

10. Melatih diri dalam percakapan dua arah

Tujuan menghafal vocabulary tentu agar kemampuan bahasa Inggris Anda lebih baik. Tips mengingat vocabulary yaitu dengan menggabungkan juga metode belajar speaking atau berbicara dalam bahasa Inggris.

Gunakan vocabulary yang Anda pelajari untuk berbicara dengan orang lain. Ini akan membuat Anda dapat mengingat kosakata tersebut dengan lebih cepat. Anda bisa mencari teman bicara, baik di lingkungan atau melalui internet.

Anda juga bisa melatih diri dalam percakapan melalui kelas bahasa Inggris yang menerapkan praktik speaking. Ketika Anda mempraktikkan, Anda akan lebih mudah untuk mengingat vocabulary sekaligus memahami pelafalan yang benar.

Itulah beberapa tips mengingat vocabulary untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris, baik writing maupun speaking skills. Untuk meningkatkan skill speaking ini bisa melalui berbagai macam cara. Bisa dengan praktek bersama teman terdekat atau dengan mengikuti les bahasa Inggris.

Buat kamu yang sedang mencari tempat les speaking yang cocok, ada beberapa rekomendasi TEMPAT LES SPEAKING ONLINE DI INDONESIA YANG TERPERCAYA. Penasaran di mana saja tempatnya? Baca sekarang agar kamu tidak ketinggalan infonya!

Daftar Newsletter

Share:

Tinggalkan Balasan

Logo Jagobahasa Inspira

Kantor Pusat

Jl. Langkat No.99, Pelem, Kec. Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur 64213.

Individual Program

Elementary School

Pre Teens

© 2024 Jagobahasa. All Rights Reserved PT Kreasi Media Solusindo